24 April 2012

SIP client untuk Android

Melanjutkan tulisan sebelumnya tentang Briker, sekarang saya akan sedikit membagi pengalaman tentang aplikasi VoIP di sisi client. Ketika Briker telah berjalan di sisi server, kita bisa membuat beberapa extensi (nomor pengguna) . Pada tulisan ini teknologi yang di pakai yaitu Session Initiation Protocol (SIP) . Untuk Android tersedia berbagai macam SIP client yang dapat di unduh secara gratis dari Android Market. Beberapa SIP client yang telah kami coba adalah:

1. 3CXPhone for Android

Ini adalah SIP client pertama yang kami coba, dengan ukuran 1.5MB. Tampilanya sangat sederhana. Untuk mendaftarkan akun SIP yang sudah terdaftar cukup mudah. Ketika dicoba tidak ada gema yang dihasilkan saat melakukan panggilan. Kita juga bisa mendaftarkan lebih dari satu akun SIP. namun saat di pasang pada SAMSUNG GALAXY Y tidak bekerja dengan baik. daftar kontak kita terintregrasi dengan aplikasi ini.

2. MizuDroid

SIP client kedua yang kami coba adalah MizuDroid, dengan ukuran yang lebih kecil sekitar 862k. MizuDroid memiliki beberapa fitur tambahan, yaitu daftar kontak yang terpisah, kemudian fitur messaging (namun belum berjalan pada instalasi Briker secara default). Kita juga bisa melakukan teleconfrence.

3. SipDroid

Dengan ukuran sekitar 987k, SipDroid memiliki fitur yang tidak jauh berbeda. hanya saja saat kami mencoba menggunakan SAMSUNG GALAXY Y SipDroid tidak dapat menerima panggilan.

4. CSipSimple

Dari ketiga SIP client, CSipSimple bersifat opensource. dengan ukuran 4.1M memiliki fitur yang hampir sama dengan MizuDroid. hanya saja pengaturan pada CSipSimple tersedia dari pemula hingga mahir. sejenak kami berfikir MizuDroid berasal dari kode sumber yang sama ^^

1 komentar: